Jombang – Persatuan Olahraga Sepatu Roda Seluruh Indonesia (PORSEROSI) Kabupaten Jombang menggelar Musyawarah Cabang Luar Biasa (Muscablub) pada Selasa malam, 29 April 2025, bertempat di Pawon D’Jowo, Denanyar. Forum tersebut diselenggarakan atas inisiatif tiga dari empat klub anggota aktif, yakni JOINS Indonesia, GRIS (7 Rollers), dan MAJINS, serta turut dihadiri oleh JFC yang sebelumnya telah menyatakan dukungannya terhadap pelaksanaan Muscablub.
Muscablub digelar sebagai bentuk respons atas mosi tidak percaya terhadap kepengurusan lama di bawah kepemimpinan Bapak Sutrisno. Tiga hal utama yang mendasari mosi tersebut adalah dugaan ketidaktransparanan dalam pengelolaan organisasi dan keuangan, dominasi internal oleh satu keluarga, serta buruknya komunikasi antara pengurus dan klub anggota.
Meski tidak dihadiri oleh Ketua PORSEROSI sebelumnya, perwakilan KONI Jombang, maupun Pengprov PORSEROSI Jawa Timur, Muscablub dinyatakan sah karena dihadiri oleh seluruh klub anggota aktif yang memiliki hak suara.
Forum berlangsung demokratis dan terbuka, diawali dengan pemilihan pimpinan sidang secara musyawarah mufakat. Disepakati Sandy Dolorosa sebagai Ketua Sidang, Hermawan sebagai Sekretaris Sidang, dan Ibu Atik sebagai Anggota Presidium.
Setelah melalui proses voting terbuka, forum secara resmi menetapkan keputusan mendemisionerkan Ketua PORSEROSI lama, Bapak Sutrisno, dengan dukungan 75% suara peserta sidang.
Selanjutnya, forum menyepakati penunjukan Sandy Dolorosa sebagai Pelaksana Tugas (PLT) Ketua PORSEROSI Jombang. Demi menjaga netralitas jalannya forum, Sandy mengundurkan diri dari posisi Ketua Sidang dan digantikan oleh Dita Lasmaretha hingga forum ditutup.
Forum juga menetapkan bahwa pemilihan Ketua definitif akan dilaksanakan pasca-Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Timur 2025, guna menjaga stabilitas dan fokus pembinaan atlet menjelang ajang tersebut.
Sebagai tindak lanjut, PLT terpilih bersama perwakilan klub akan menyerahkan hasil Muscablub kepada KONI Kabupaten Jombang, Pengprov PORSEROSI Jawa Timur, serta Ketua PORSEROSI demisioner sebagai bentuk laporan resmi dan pengesahan legalitas.
Muscablub ini menjadi momentum penting bagi PORSEROSI Jombang dalam membangun tata kelola organisasi yang lebih transparan, inklusif, dan fokus pada kemajuan prestasi atlet sepatu roda di daerah.
Pewarta : Jhoni/ Redaksi
0 Komentar