Semangat May Day 2025 di Jember: Sinergi untuk Pekerja, Iklim Investasi, dan Masa Depan yang Harmonis


Jember, 30 April 2025– Peringatan Hari Buruh Internasional (May Day) tahun 2025 di Kabupaten Jember berlangsung semarak dan penuh makna. Ribuan pekerja, pemerintah, dan unsur masyarakat bersatu dalam kegiatan jalan sehat yang tidak hanya menjadi simbol kebersamaan, tetapi juga bentuk nyata dari kolaborasi untuk menciptakan iklim ketenagakerjaan dan investasi yang kondusif di Jember.


Kepala Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Jember menyampaikan bahwa momentum May Day ini selaras dengan semangat bersama untuk membangun tenaga kerja yang kompeten dan profesional, serta membina hubungan industrial yang harmonis.

"Kami ingin menciptakan kondisi kerja yang aman, nyaman, dan bersahabat bagi semua pihak. Dengan suasana yang kondusif ini, kita harapkan para investor merasa nyaman dan aman untuk menanamkan modalnya di Jember. Mereka akan menjadi duta yang dengan sukarela membagikan cerita positif tentang Jember kepada rekan-rekan mereka," ujarnya.


Kegiatan jalan sehat ini turut mendapat dukungan penuh dari unsur pengamanan seperti Polri, TNI, Dinas Perhubungan, dan Satpol PP. Semua pihak bekerja sama secara sinergis untuk memastikan jalannya acara berlangsung tertib dan aman, bahkan hingga ke wilayah batas lalu lintas yang rawan pelanggaran arus.


Antusiasme masyarakat pun sangat tinggi. Panitia mencatat bahwa dari kuota awal 13.000 kupon peserta jalan sehat, jumlahnya melonjak hingga lebih dari 15.600 peserta. Kupon dibagikan secara gratis sebagai bentuk apresiasi kepada para pekerja, lengkap dengan hadiah utama berupa sepeda motor yang telah disiapkan panitia secara mandiri.


"Kami ingin memastikan bahwa hubungan antara pekerja, pemerintah, dan pengusaha berjalan harmonis. Setiap persoalan diselesaikan melalui musyawarah, bukan konfrontasi. Inilah semangat yang kami bangun bersama," tegasnya.


Dengan tema besar “Kerja Dilindungi, Investasi Terjaga”, May Day 2025 di Jember menjadi momentum penting untuk memperkuat sinergi dalam menjaga visi bersama: menciptakan masyarakat kerja yang sejahtera dan iklim investasi yang sehat.


Pewarta : Joni

0 Komentar

Posting Komentar