Pekalongan - Polres Pekalongan menunjukkan kepedulian terhadap masyarakat dengan menyelenggarakan program bagi-bagi takjil gratis setiap hari selama bulan suci Ramadan 1446 H/2025 M. Kegiatan ini dilakukan di depan Mako Polres Pekalongan dan merupakan wujud nyata dari sinergitas antara Polri dan masyarakat.
"Kegiatan bagi-bagi takjil yang kita lakukan ini paling tidak sedikit membantu masyarakat dalam berbuka puasa," ujar Kapolres Pekalongan AKBP Doni Prakoso W, S.I.K melalui Kasubsi Penmas Iptu Suwarti, S.H.
"Pembagian takjil gratis ini sudah menjadi agenda rutin yang terus dilakukan oleh Polres Pekalongan di bulan Ramadhan," tambah Iptu Suwarti. "Pembagian takjil gratis ini dilakukan setiap harinya selama bulan Ramadhan, dan ini juga sebagai upaya untuk menjalin kedekatan dengan masyarakat."
Kegiatan ini mendapat apresiasi dari warga masyarakat. "Ini merupakan kegiatan positif yang sangat bermanfaat bagi warga yang menjalankan ibadah puasa, terlebih membantu disaat berbuka. Terima kasih, semoga kegiatan ini membawa berkah," ujar salah satu pengendara sepeda motor yang tidak mau disebutkan namanya.
Redaksi: MitraTribrataNews.my.id
Pewarta: Humas polres Pekalongan
0 Komentar